199 digunakan di tempat-tempat terlindung. Ketebalan partikel antara 9 mm – 40 mm dengan lebar 1200 mm dan panjang 2400 mm. d. Papan serat (fibre board) Papan serat terbuat dari serat kayu (bubur kayu) yang dicampur perekat urea formaldehida atau phenol formaldehida kemudian dipres panas. Jenis papan serat terdiri dari soft board, digunakan sebagai peredam suara dan hardboard. Biasanya diproduksi dengan ketebalan 3 mm – 6 mm. BAMBU Bambu sudah sejak lama dikenal sebagai bahan bangunan. Pada daerah-daerah pedesaan bambu banyak digunakan penduduk untuk membuat rumah tinggal. Konstruksi dari bambu banyak digunakan di pedesaan karena mempunyai beberapa kelebihan, yaitu : bambu mudah didapat dan harganya murah, dapat dikerjakan dengan alatalat sederhana, pertumbuhannya cepat. 9.9. JENIS-JENIS BAMBU, SIKLUS HIDUP, ANATOMI BAMBU a. Siklus Hidup Bambu Bambu merupakan jenis tanaman yang tumbuh di daerah tropis dan sub tropis. Bambu biasanya dapat hidup dan tersebar di daerah Asia Pasifik, Afrika dan Amerika (pada garis 46 º LU sampai 47º LS). Bambu dapat tumbuh dengan baik di daerah yang beriklim lembab dan panas. Bambu termasuk tumbuhan jenis graminae (suku rumputrumputan) yang mempunyai ciri-ciri berdaun tunggal, berbentuk pita
RkJQdWJsaXNoZXIy MTM3NDc5MQ==