202 Bagian luar terdiri dari satu sel epidermis dan bagian dalam terdiri dari sel-sel sklerenkim. Struktur melintang hanya diisi oleh ikatanikatan pembuluh. Secara keseluruhan, dinding bambu tersusun oleh 50 % jaringan parenkim, 40 % sel-sel serabut, 10 % pembuluh tapis dan ikatan pembuluh. Unsur utama penyusun batang bambu adalah selulosa, hemisellulosa, lignin dan unsure tambahan seperti resin, tannin, lilin dan garam-garam anorganik. Komposisi masing-masing unsure tergantung dari spesies, kondisi pertumbuhan, umur bamboo dan bagian batang. Selama masa pertumbuhan pada tahun pertama sejak dari tunas, proporsi lignin dan karbohidrat tidak tertentu tetapi setelah melewati masa tersebut komposisi kimia bambu cenderung tetap. Pada musim penghujan kandungan pati pada bambu lebih tinggi daripada pada musim kemarau. c. Jenis-jenis Bambu Bambu merupakan jenis tanaman graminae (golongan rumputrumputan). Jenis bamboo di seluruh dunia ada 600 jenis. 31 jenis bamboo terdapat di pulau Jawa, sedangkan jenis bamboo yang dapat digunakan untuk bahan bangunan ada 10 jenis. Adapun jenis-jenis bamboo yang dapat digunakan untuk bahan bangunan adalah : o Bambu Ater, bamboo ini mempunyai warna buluh hijau tua. Tingginya dapat mencapai 15 meter dan banyak tumbuh di P. Jawa terutama di dataran-dataran rendah. Kegunaan bamboo ini antara lain : untuk pipa air, dinding rumah, pagar, alat musik dan alat-alat rumah tangga.
RkJQdWJsaXNoZXIy MTM3NDc5MQ==