Anggi Anggarini - Desain Layout

44 Desain Layout Sistem Grid_____________________ 2. Column Grid Column Grid adalah jenis grid berbasis kolom, yaitu garisgaris vertikal yang membantu menentukan peletakan teks dan elemen layout lainnya. Jenis grid ini banyak digunakan untuk membuat layout publikasi yang lebih kompleks atau saat ingin mengintegrasikan gambar dan tulisan. Penggunaan kolom yang lebih banyak akan lebih fleksibel untuk menciptakan grid yang dinamis. Jarak antar kolom (gutter) sebaiknya disusun agar tidak terlalu dekat maupun terlalu jauh. Hal ini semata-mata dilakukan untuk memastikan kenyamanan pembaca. Penggunaan kolom-kolom ini dapat dilakukan dengan bebas. Misalnya, bila ada tiga kolom, desainer dapat meletakkan tulisan pada satu kolom dan gambar pada dua kolom. Atau meletakkan tulisan pada dua kolom dan gambar pada tiga kolom. Penggunaan yang berbeda-beda ini memunculkan kesan dinamis yang tidak membosankan pada layout. Salah satu contoh penggunaan column grid dapat dilihat pada peletakan layout buku ini. dapatkah anda menebak berapa kolom yang digunakan dalam buku ini? Saat saya geser text box ke sini, mungkin anda sudah menemukan jawabannya. Bagaimana, belum? Kalau saya geser begini, jadi lebih jelas kan? Ya, meskipun ada empat kolom, namun tidak semuanya dipakai untuk meletakkan teks. Saya sengaja mengosongkan satu kolom untuk meletakkan elemen-elemen lain. Dengan demikian saya memiliki cukup white space untuk membantu pembaca fokus pada tulisan. Kolom sisanya sengaja saya kosongkan untuk menyimpan caption seperti ini.

RkJQdWJsaXNoZXIy MTM3NDc5MQ==