Anggi Anggarini - Desain Layout

60 Desain Layout Teks pada Layout_____________________ Alignment Alignment adalah posisi teks pada sebuah text box, baik secara vertical maupun horizontal. Secara vertical, dikenal jenis alignment atas dan bawah. Sementara secara horizontal dikenal rata kiri, rata kanan, rata tengah dan rata kanan-kiri (justified). Penyusunan alignment biasanya disesuaikan dengan alur baca, terutama untuk layout naskah panjang. Karena umumnya alur baca naskah berhuruf latin adalah dari kiri atas, maka range left (rata kiri) dan top aligned menjadi alignment yang umum dipakai. Sementara untuk kalimatkalimat pendek, jenis alignment yang dipakai biasanya menyesuaikan karakteristik layout yang ingin disampaikan. Rata tengah cenderung umum digunakan dalam naskah pendek, menghasilkan layout simetris yang formal. Justified umum digunakan dalam layout media publikasi lebih dari satu kolom (misalnya pada majalah atau surat kabar). Sementara rata kanan dan bottom aligned kurang umum digunakan dan cenderung eksperimental. Dalam buku ini, saya sengaja menggabungkan beberapa alignment dalam satu halaman. Can you spot it? Top Aligned Range left (rata kiri) Centered (rata tengah) Range Right (Rata Kanan) Bottom Aligned

RkJQdWJsaXNoZXIy MTM3NDc5MQ==