Firman Syah - Mengenal Ragam Potensi Pariwisata

7 BAB 2 DAYA TARIK WISATA ALAM Potensi pariwisata yang dimiliki suatu destinasi wisata khususnya desa wisata secara umum, terbagi atas tiga bentuk. Daya tarik wisata, kawasan pariwisata, dan wisata tirta. Seluruh daerah yang ada di belahan Indonesia manapun sudah dipastikan memiliki salah satu di antaranya, atau bahkan lebih. Dengan begitu, jika dikaji dan digali dengan seksama, Indonesia kaya akan potensi pariwisata. Masing-masing destinasi wisata memiliki ciri khas yang berbeda sehingga tetap menjadi keunikan, keindahan, dan nilai tambah bagi wisatawan untuk melakukan kunjungan. Nurmansyah (2014) berpendapat, daya tarik pariwisata hingga saat ini masih menjadi bagian yang tidak terpisahkan dari kehidupan manusia, terutama menyangkut kegiatan ekonomi dan sosial. Sehingga daya tarik wisata yang menjadi potensi pariwisata dapat berupa kekayaan alam, budaya, maupun hasil buatan manusia dimana mampu menarik lebih banyak devisa negara. Perlu ada strategi dalam pengembangan usaha pariwisata sebagaimana dijelaskan [3]. Sebagai negara kepulauan terbesar di dunia (terdiri lebih dari 17.504 pulau), pemerintah Indonesia perlu menetapkan beberapa peraturan terkait peningkatan mutu pelayanan pariwisata dan kelestarian lingkungan wisata yang melibatkan masyarakat setempat untuk mengelola daya tarik wisata juga sarana dan prasarana serta fasilitas yang dibutuhkan di suatu destinasi wisata. Sehingga membuat nyaman wisatawan saat

RkJQdWJsaXNoZXIy MTM3NDc5MQ==