Imam Hariadi Sasongko - Mekanika Tanah 1

76 Dimana: w = kadar air (%) γ = kepadatan atau berat isi (kg/dm3) γd = kepadatan kering (kg/dm3) Ww = berat air (g) Ws = berat tanah kering (g) W = berat tanah di dalam cetakan (kg) V = volume cetakan (dm3) Gs = berat jenis tanah γw = berat isi air kg/dm3 Kurva ZAVC (Zero Air Void Curve) merupakan kurva dimana pori-pori tanah sudah tidak ada, sehingga tanah dianggap berada pada keadaan solid state. Kurva ini sangat berguna untuk mengetahui apakah pemadatan yang sudah dilaksanakan di lapangan sudah mencapai kondisi paling memadai (pada tingkat kepadatan maksimal) dan tidak mengalami over compacted yang berakibat menurunkan kekuatan geser tanah karena butir-butir tanah menjadi pecah yang terlihat di lapangan sebagai debu tanah yang berterbangan semakin banyak. Uji Pemadatan Tanah di Laboratorium Maksud Ada beberapa cara pengujian pemadatan di laboratorium, namun yang akan dijelaskan dibawah ini hanya untuk Uji Pemadatan Standard Proctor dan Uji Pemadatan Modified AASHTO. Untuk mempersingkat penulisan, selanjutnya, penulis

RkJQdWJsaXNoZXIy MTM3NDc5MQ==