Linda Sari Wulandari - Mahir Menulis Teks Deskripsi & Teks L

132 BAB XI ANALISIS TEKS LAPORAN 11.1 Manfaat Analisis Teks Laporan Analisis terhadap laporan sebenarnya secara tidak langsung sudah dilakukan ketika membahas masalah struktur teks, jenis teks, dan ciri-ciri teks, bahkan pada awal-awal bab yang berkaitan dengan kaidah kebahasaan teks laporan. Analisis berarti penyelidikan terhadap suatu peristiwa (karangan, perbuatan, dan sebagainya) untuk mengetahui keadaan yang sebenarnya (sebab-musabab, duduk perkaranya, dan sebagainya). Analisis yang menjadi fokus pada bab 11 ini adalah analisis yang akan dilakukan pada suatu karangan/teks laporan. Teks laporan sudah dipelajari oleh para siswa dan mahasiswa. Namun, teks laporan yang dibuat oleh setiap tingkatan pendidikan akan berbeda hasilnya terutama pada kedalaman pembahasan konten di dalam teks laporan. Teks laporan yang dibuat oleh ahli bahasa atau penulis yang sudah ahli akan menghasilkan teks laporan dengan isi konten yang dijelaskan lebih mandalam dan berbobot. Berdasarkan hal tersebut, dalam pembelajaran pada bab 11 ini, mahasiswa dituntut dapat menganalisis teks laporan yang sudah ada dari berbagai sudut pandang sehingga permasalahan yang berkaitan dengan teks laporan dapat dipahami dan diberikan solusi pemecahan masalah sesuai dengan peruntukkan teks laporan yang dibuat.

RkJQdWJsaXNoZXIy MTM3NDc5MQ==