Murie Dwiyaniti - Instrumentasi & Proses Kontrol

145 pickup yang dipasang pada meter body. Frekuensi keluaran dari electric pickup adalah sebanding dengan laju aliran (flow rate). Accuracy dan rangeability dari alat ukur turbin meter ini sangat baik. Rangeability bervariasi dari 100:1 s/d 200:1. Accuracy sekitar ± ¼ s/d ±½ %. Bagian utama turbin meter terdiri atas turbin blade, magnetic pickup, dan straightening supporting vane (Gambar 6.18). Fluida yang mengalir di dalam pipa memutar rotor blade dengan kecepatan putar yang proposional dengan kecepatan aliran fluida. Jumlah putaran blade dalam tenggang waktu tertentu dapat dikalkulasi menjadi volume flow rate. Gambar 6.18. Turbin meter Magnetic pickup memancarkan garis-garis flux magnet pada ujungnya, dengan berputarnya blade maka garis tersebut akan terpotong dengan perioda waktu sesuai jarak susunan blade. Keluaran dari magnetic pickup berupa tegangan AC, dan signal inilah yang digunakan untuk menghitung flow rate dari fluida yang lewat. Untuk mengirim signal ke unit kontrol panel, alat ini dilengkapi dengan transmitter.

RkJQdWJsaXNoZXIy MTM3NDc5MQ==