Murie Dwiyaniti - Instrumentasi & Proses Kontrol

176 dioperasikan oleh listrik, yang berfungsi mengubah kecepatan aliran fluida dalam suatu sistem kontrol proses. Perangkat ini terdiri dari valve yang terhubung ke mekanisme aktuator yang mampu mengubah aliran di dalam valve untuk merespon sinyal dari sistem pengendali." 8.3 Fungsi Kontrol Valve Fungsi kontrol valve sebagai final control element dalam sistem instrumentasi adalah untuk merespon sinyal dari controller seperti definisi di atas. Control valve sangat fundamental karena perannya dalam proses pengendalian cukup penting di hampir semua industri kontrol proses. Kontrol valve mempunyai beberapa fungsi dasar seperti: 1. Fungsi Manipulasi Sebagai final control element, kontrol valve memanipulasi process variable secara langsung dengan memanipulasi laju alir dari aliran fluida dan secara tidak langsung dengan memanipulasi variabel proses lainnya seperti temperatur fluida, tekanan atau level (tinggi) cairan di dalam tangki. Dalam industri LNG, kontrol valve memiliki peran yang sangat penting. 2. Fungsi Distribusi Selain sebagai final control element dalam kontrol proses, kontrol valve juga memiliki peranan dalam distribusi fluida. Pemindahan cairan proses, dari sumber ke peralatan tertentu, dilakukan di dalam pipa industri yang dilengkapi dengan control valve. Sebuah proses distribusi yang terorganisir untuk mencapai hasil

RkJQdWJsaXNoZXIy MTM3NDc5MQ==