324 berharga pada aliran, menghindari bahan yang berbahaya, material yang beracun bocor dan masuk pada PRV A. Pemasangan pada Inlet PRV Kapasitas rupture disk dan PRV harus sama, dan bila rupture disk dan PRV adalah 'close coupled tekanan ledak yang diperhitungkan dan set pressure PRV harus dalam nilai nominal yang sama. Ruang antara PRV dan rupture disk harus bebas dari adanya ventilasi, sensor tekanan (pressure gauge), indikator lainnya sesuai ASME code. Jika ada bahan yang berbahaya dan beracun pada proses maka, vent bebas ke atmofir harus dibuang secara aman. B. Pemasangan pada Outlet PRV Digunakan untuk melindungi valve (PRV) dari atmosfir atau fluida downstream atau mencegah material berbahaya dan racun yang bocor di outlet PRV ke atmosfir. Instalasi, kapasitas, efek dari back pressure dari PRV dan rupture disk harus sesuai dengan rekomendasi manufaktur dan ASME code. 11.9 Shutdown Valve (SDV) dan Blowdon Valve (BDV) Fungsi shutdown valve adalah hanya untuk isolasi pada waktu shutdown. Tidak ada fungsi yang lain seperti mengatur flow, bukan juga berfungsi untuk membuka dan menutup ketika proses
RkJQdWJsaXNoZXIy MTM3NDc5MQ==