Zulkarnain - Pedoman Sukses Pracetak Digital

13 Computer to Film (CtF) dan Computer to Plate (CtP) Secara garis besar, terdapat 3 jenis mekanisme yang digunakan dalam CtF dan CtP untuk menghasilkan pelat yang digunakan dalam cetak offset, yaitu internal drum, external drum, flat bed imagesetter/platesetter. A. Penggunaan External Drum dalam CtF Gambar 15 Penggunaan External Drum dalam CtF (Sumber: http://hardiannurhadi.blogspot.com/2010/01/imagesetterdalam-teknologi-computer-to.html) Pada proses ini, pelat yang akan diberi image diletakan di luar drum. Pelat diletakan melingkar mengelilingi sebuah silinder yang berputar serta terdapat sebuah atau beberapa sumber laser yang ditembakkan tegak lurus terhadap bidang permukaan silinder. Seiring dengan berputarnya silinder yang memutari bidang pelat, sumber laser bergerak tegak lurus dengan bidang putar silinder. Namun, imagesetter memiliki beberapa kelemahan, yaitu dapat terjadi ketidak seimbangan image akibat dari gaya sentripetal perputaran silinder.

RkJQdWJsaXNoZXIy MTM3NDc5MQ==