Rahma Nur Praptiwi - Manajemen Pemasaran 1

42 secara keseluruhan (Harleigh B. Trecker 1950) diacu dalam Wusanto (2003). Ciri-ciri organisasi yaitu: 1. Adanya sekelompok orang 2. Antar hubungan terjadi dalam suatu kerja sama yang harmonis 3. Kerja sama didasarkan atas hak, kewajiban, dan tanggung jawab masing-masing untuk mencapai tujuan. Berdasarkan cirri-ciri diatas, maka dapat disimpulkan bahwa organisasi dapat didefinisikan sebagai berikut: a. Organisasi dalam arti badan adalah sekelompok orang yang bekerja sama untuk mencapai suatu tujuan tertentu b. Organisasi dalam arti bagan atau struktur adalah gambaran secara skematis tentang hubungan-hubungan, kerja sama dari sekumpulan orang-orang untuk mencapai suatu tujuan 2.2 Struktur organisasi. Biasanya hasil dari disain organisasi adalah suatu bagan organisasi yang menggambarkan hubungan formal di antara fungsi dan orang-orang yang bertanggung jawab atas fungsi-fungsi tersebut. Beberapa perusahaan tidak mempergunakan bagan organisasi, karena mereka merasa bahwa hal ini dapat menyebabkan suatu kekakuan struktural tertentu. Bukanlah tujuan kita untuk berargumen mengenai manfaat bagan organisasi. Tetapi perlu ditekankan bahwa organisasi itu sendiri bukanlah tujuan akhir namun merupakan sarana untuk mencapai tujuan akhir. Bagan dapat dan harus diubah sesering

RkJQdWJsaXNoZXIy MTM3NDc5MQ==