Mengungkap Proses Produksi Kemasan

Mengungkap Proses Produksi Kemasan

Penulis: Zulkarnain
Editor: Eky Erlanda, Rimsky Kartika Judisseno, Jonathan Saputra dan Nunung Martina
Desain Sampul dan Tata Letak: Imran Atmaja
ISBN: 978-623-5537-09-2
Halaman: 188 halaman

Baca Disini

 

Proses produksi adalah cara, metode, serta teknik untuk menciptakan,
mengolah, atau memberi nilai tambah bagi suatu barang atau jasa dengan menggunakan sumber-sumber daya (tenaga kerja, mesin, dan bahan-bahan) yang ada.

Sementara itu, buku ini berbicara mengenai langkah atau tahap dari kegiatan produksi kemasan yang membuat suatu input menjadi output yang mempunyai nilai tambah. Melalui mata kuliah ini diharapkan pembaca mampu memahami kegiatan-kegiatan proses produksi, menerapkan alat-alat baik pendekatan kualitatif maupun kuantitatif, dan mengelola proses produksi pada sektor industri kemasan.

Bahasan pada buku ini mencakup pengenalan tentang jenis-jenis proses
produksi, proses produksi pulp dan kertas, desain kemasan sebagai proses produksi, proses produksi kemasan, aliran proses produksi, sistem kerja dalam proses produksi, serta proses produksi dan pengendalian produk manufaktur. Adapun teknologi produksi kemasan dalam bahasan ini meliputi offset, rotogravure, fleksografi, sablon, dan digital printing.