ALAT BERAT UNTUK PROYEK KONSTRUKSI
Penulis: Afrizal Nursin, Fajar Susilowati, Nunung Martina
Editor: M Fauzy, Zainal Nur Arifin
Desain Sampul: Dimas Surya Perdana
Tata Letak: Dimas Surya Perdana
PNJ Press, 2020
ISBN: 978-623-7342-39-7
Format: Cetak (POD) 367 Halaman
Baca disini
Alat berat pada proyek konstruksi merupakan alat bantu yang dapat mempermudah dan meringankan pekerjaan khususnya pada pekerjaan-pekerjaan konstruksi dengan volume yang besar. Oleh karena itu segala permasalahan dengan alat berat seperti biaya peralatan, dasar-dasar teknis, produksi alat, fungsi dan kegunaan alat, mengelola peralatan dalam kolaborasi kerja yang produktif, perlu dipelajari secara tepat.
Buku ini membantu pembaca untuk memahami tentang Alat Berat dan Pemindahan Tanah Mekanis, yang diuraikan secara detail dalam kerangka penulisan yang mudah dimengerti. Meliputi bebarapa pengetahuan penting dalam Alat Berat dan Pemindahan Tanah Mekanis, yang dimulai dengan pengenalan mengapa alat berat diperlukan, bagaimana alat berat dikelola, berkaitan juga dengan perhitungan biaya dan pemilikan alat, dasar-dasar teknis mengenai alat, dilanjutkan dengan alat yang digunakan dalam pemindahan tanah, alat berat yang terkait dengan konstruksi, dan berkaitan juga dengan bagaimana melakukan Analisa operasi alat, kemudian diakhiri dengan bagaimana mengelola perawatan dan perbaikan alat
Harapan penulis melalui buku ini dapat membantu para mahasiswa dan khalayak umum yang tugasnya berkaitan dengan alat berat, dapat dengan mudah memahami alat berat sebagai sarana untuk membantu pelaksanaan pekerjaan konstruksi.