KALKULUS TERAPAN (EDISI REVISI)

KALKULUS TERAPAN (EDISI REVISI)

Penulis: Indriyani Rebet
Editor: Nunung Martina, Fuad Zainuri
Desain Sampul: Dimas Surya
Tata Letak: Dimas Surya
PNJ Press, 2021
ISBN: 978-623-7342-78-6
Format: Cetak (POD) 198 Halaman

Baca Disini

Buku ini merupakan perluasan dari bahan ajar yang diberikan pada perkuliahan matematika Terapan, serta berdasarkan pengalaman penulis selama menngajar di Politeknik Negeri Jakarta. Penyusunan buku ini dimulai dari kebutuhan mata kuliah lain akan perhitungan matematis, sehingga perlu perluasan pada aplikasinya. Buku ini disusun sistematis dimulai dari pengertian , teori yang diperlukan diperbanyak dengan Aplikasi dalam bidang teknik yang disertai dengan contoh-contoh  dan Latihan soal-soal, sehingga diharapkan mahasiswa mampu memahami dan mampu belajar mandiri dengan mudah.

Buku ini terdiri dari 5 bab. Bab 1 berisi tinjauan mata kuliah, bab 2 tentang differensial , teknik mendifferensialkan ,aplikasi differensial dibidang teknik yang menunjang  mata kuliah lain . Bab 3 membahas anti differensial .  Bab 4 membahas integral  , pengertian, teknik mengintegralkan dan aplikasinya pada bidang teknik. Dan Bab 5 membahas Persamaan differensial , bagaimana membentuk persamaan differensial , bagaimana menyelesaikannya dan aplikasinya di bidang teknik.

MUDAH MENERJEMAHKAN TEKS AKADEMIK (EDISI REVISI)

MUDAH MENERJEMAHKAN TEKS AKADEMIK (EDISI REVISI)

Penulis: Lidya Pawestri Ayuningtyas, Ina Sukaesih
Editor: Nunung Martina, Arliandy Pratama
Desain Sampul: Dimas Surya
Tata Letak: Dimas Surya
PNJ Press, 2021
ISBN: 978-623-7342-77-9
Format: Cetak (POD) 157 Halaman

Baca Disini

“Buku edisi revisi ini mengenalkan jenis-jenis teks akademik seperti artikel jurnal ilmiah dan tugas akhir (skripsi, tesis, disertasi), juga menjelaskan struktur tulisan akademik, serta bagaimana cara mudah menerjemahkan artikel jurnal ilmiah dari bahasa Indonesia ke bahasa Inggris dan sebaliknya. Seluruh bab dilengkapi dengan soal yang dapat melatih kemampuan siswa dalam menerjemahkan artikel jurnal ilmiah.

Bab pertama buku ini mengenalkan pada mahasiswa jenis-jenis teks akademik dan diikuti dengan bab mengenai struktur atau format teks akademik. Sebelum menerjemahkan, seorang penerjemah harus familiar dengan teks akademik yang akan diterjemahkan olehnya.

Dalam bab dua ditambahkan pula mengenai situs-situs di mana pembaca dapat membaca artikel jurnal ilmiah secara legal.

Bab ketiga buku ini berisi penjelasan singkat mengenai ideologi, metode, dan teknik penerjemahan teks akademik.

Bab empat membahas struktur kalimat dalam teks akademik yang khas. Dalam bab ini, tenses dan kalimat aktif dan pasif, anafora, sinonim, penggunaan subjek, dan transisi dibahas.

Bab lima sampai dengan sepuluh membahas penerjemahan abstrak, pendahuluan, tinjauan literatur dan metode penelitian, hasil dan pembahasan, kesimpulan, serta bagian implikasi dan rekomendasi. Seluruh artikel dan teks yang digunakan merupakan teks otentik sehingga bermanfaat bagi praktik di dunia kerja yang sebenarnya.”

MAHIR MENULIS TEKS DESKRIPSI & TEKS LAPORAN

MAHIR MENULIS TEKS DESKRIPSI & TEKS LAPORAN

Penulis: Linda Sari Wulandari
Editor: Nunung Martina, Rimsky K. Judisseno
Desain Sampul: Linda Sari Wulandari
Tata Letak: Dimas Surya
PNJ Press, 2021
ISBN: 978-623-7342-79-3
Format: Cetak (POD) 177 Halaman

Baca Disini

Buku “Mahir Menulis Teks Deskripsi dan Teks Laporan” dapat menjadi buku pegangan mahasiswa dan dosen dalam pembelajaran mengenai penulisan teks, terutama yang berkaitan dengan jenis teks deskripsi dan teks laporan. Teks deskripsi dan teks laporan memiliki kemiripan, yakni sama-sama bertujuan untuk mendeskripsikan suatu objek, tetapi bila diperhatikan dengan lebih saksama kedua teks tersebut memiliki banyak perbedaan, baik dari tujuan, jenis, dan strukturnya, serta kaidah kebahasaan yang terkandung di dalam teks. Oleh karena itu, penulis berharap buku ini dapat menjadi pegangan dan petunjuk bagi mahasiswa atau umum untuk dapat menulis teks deskripsi dan teks laporan dengan pembahasan yang mudah dipahami. Menulis teks deskripsi dan teks laporan merupakan bagian dari satu mata kuliah Menulis Teks Deskripsi dan Teks Laporan dalam Bahasa Indonesia yang diberikan di Program Studi Bahasa Inggris untuk Komunikasi Bisnis dan Profesional. Menulis teks deskripsi dan teks laporan diberikan sebagai mata kuliah praktik sehingga mahasiswa harus mampu menulis, menganalisis, dan mengevaluasi teks deskripsi dan teks laporan dalam bahasa Indonesia. Buku ini berisi uraian materi untuk mendukung ketercapaian kemampuan tersebut karena materi yang disajikan langsung pada praktik penulisan berdasarkan pemahaman teori teks deskripsi dan teks laporan. Materi yang disajikan mencangkup tiga belas bab pokok bahasan yang berkaitan dengan teks deskripsi dan teks laporan yang sesuai dengan RPS dan SAP mata kuliah “Menulis Teks Deskriptif dan Teks Laporan dalam Bahasa Indonesia”. Buku ini disertai dengan matrik evaluasi penilaian terhadap teks deskripsi dan teks laporan.

JARINGAN KOMPUTER BERBASIS WAN DENGAN MIKROTIK

JARINGAN KOMPUTER BERBASIS WAN DENGAN MIKROTIK

Penulis: Muhammad Yusuf Bagus Rasyiidin
Editor: Nunung Martina, Mera Kartika
Desain Sampul: Dimas Surya
Tata Letak: Dimas Surya
PNJ Press, 2021
ISBN: 978-623-7342-81-6
Format: Cetak (POD) 202 Halaman
Baca Disini

Jaringan WAN adalah jaringan yang mempunyai cakupan jarak yang sangat luas dibandingkan jaringan MAN karena bisa mencakup negara bahkan benua dengan kecepatan transmisi yang besar. Untuk mencakup jaringan yang sangat luas dengan transmisi yang besar dibutuhkan perangkat jaringan yang mencukupi dan protokol WAN yang sesuai. Jaringan switching merupakan kriteria komunikasi jarak jauh antara satu node dengan node lainnya, namun untuk peruteannya diutuhkan protokol perutean yang tepat sebagai penunjuk paket dari tujuan ke penerima. Mikrotik adalah sebuah perangkat jaringan yang mendukung switching dan perutean yang dengan mudah untuk digunakan, karena dengan menggunakan aplikasi Winbox tampilan akses router mikrotik menjadi lebih menarik.

Sasaran utama dari materi dan praktikum pada buku ini adalah memberikan pengetahuan kepada mahasiswa tentang teknik membangun jaringan komputer berbasis WAN dengan Mikrotik yang mencakup tipe jaringan komputer, jaringan khusus, circuit dan packet switched network, PSTN, Leased Lines, X.25, frame relay, ISDN, ATM, PPP, tipe ethernet, VLAN, konsep perutean, RouterOS Mikrotik, IPv4, IPv6, Firewall, QoS, Proxy, DHCP, pertuean static dan dinamis, ACL, dan NAT. Selain itu buku ini dapat digunakan sebagai panduan saat melakukan praktikum.

WEB MULTIMEDIA HTML5 CANVAS & SVG

WEB MULTIMEDIA HTML5 CANVAS & SVG

Penulis: Malisa Huzaifa
Editor: Nunung Martina, Arliandy Pratama
Desain Sampul: Malisa Huzaifa
Tata Letak: Dimas Surya
PNJ Press, 2021
ISBN: 978-623-7342-87-8
Format: Cetak (POD) 158 Halaman
Baca Disini

Web multimedia adalah sebuah situs web yang dirancang dengan memanfaatkan bermacam media seperti animasi, video, suara disamping nantinya juga akan ada teks dan gambar. Situs web multimedia sering langsung berhubungan dengan pengguna, bisa secara langsung mengirim video, gambar, mengontrol pengiriman suara, dan lain sebagainya.

Buku ini merupakaan bahan ajar tentang web multimedia yang diharapkan nantinya dapat dipergunakan sebagai bahan acuan untuk membuat web multimedia interaktif dari sisi klien. Dibuku ini akan membahas tentang script pemrograman web multimedia interaktif yang pengolahan script-nya dilakukan pada sisi klien, yakni HTML Grafis yang didalamnya terdapat HTML5 Canvas dan SVG.

Dalam penulisan buku cetakan ke 1 ini tentunya tidak luput dari kekurangan.  Oleh secara terbuka kami mengucapkan terima kasih apabila terdapat kritik dan saran untuk kesempurnaan buku ini.  Akhirnya semoga buku ini bemanfaat

PEMROGRAMAN WEB 1 EDISI 2

PEMROGRAMAN WEB 1 EDISI 2

Penulis: Mera Kartika Delimayanti
Editor: Nunung Martina, Rimsky K. Judisseno
Desain Sampul: Dimas Surya
Tata Letak: Mera Kartika
PNJ Press, 2021
ISBN: 978-623-7342-90-8
Format: Cetak (POD) 119 Halaman
Baca Disini

Aplikasi perangkat lunak berbasis web telah menjadi kebutuhan vital dalam pengembangan aplikasi dalam bidang komputer. Oleh sebab itu, penguasaan pemrograman web adalah menjadi suatu kebutuhan utama terutama bagi mahasiswa di jurusan Teknik Informatika dan Komputer. Matakuliah pemrograman web 1 menjadi mata kuliah wajib dan mata kuliah dasar khususnya bagi PS DIV Teknik Informatika di PNJ. Dasar dari teknik pemrograman Web 1 adalah materi tentang pemrograman web statis yakni pembelajaran HTML, CSS, Javascript dan JQuery.

Buku ini menjelaskan tentang teknik instalasi sebagai programmer web dan selanjutnya mempelajari teknik scripting untuk pemrograman web statis. Berikutnya adalah tahapan untuk menjadi programmer web dengan mempelajari scripting dengan HTML, CSS, Javascript dan JQuery. Buku ini banyak memberikan contoh scripting yang telah dimanfaatkan oleh programmer / pengembang web yang terus mengalami perubahan dan perkembangan secara cepat, mengingat perkembangan di bidang komputer adalah sangat signifikan. Pembaca buku dapat mempraktekkan langsung dan mendapatkan hasil uji coba dari praktek tersebut.

Harapan penulis melalui buku ini dapat membantu para mahasiswa khususnya di Jurusan Teknik Informatika dan Komputer PNJ dan khalayak umum untuk belajar dasar pemrograman web karena buku dibuat agar mudah dipelajari dan dipraktekkan. Selain itu, materi dalam buku ini menjadi dasar untuk mempelajari materi selanjutnya yakni pemrograman web dinamis dengan basis data sehingga dapat terwujudnya profil lulusan sebagai pengembang web / web developer.

INSTRUMENTASI DAN PROSES KONTROL

INSTRUMENTASI DAN PROSES KONTROL

Penulis: Murie Dwiyaniti, Kusnadi
Editor: Nunung Martina, Mohammad Fauzy
Desain Sampul: Dimas Surya
Tata Letak: Dimas Surya
PNJ Press, 2021
ISBN: 978-623-7342-84-7
Format: Cetak (POD) 363 Halaman
Baca Disini

Instrumentasi dan proses kontrol merupakan salah satu faktor penting untuk meningkatkan efesiensi produksi dalam industri. Buku Instrumentasi dan proses kontrol ini memberikan penjelasan dasar-dasar instrumentasi dan kontrol proses yang dapat digunakan sebagai bekal pengetahuan bagi pembaca yang ingin belajar terkait materi tersebut. Pokok bahasan utama pada buku ini adalah pengenalan instrumentasi Pengendalian Proses, P&ID, Performansi Sistem Instrumentasi, Instrumentasi Pengukuran (Suhu, Level, Aliran, Tekanan), kontrol Valve, Kontrol Proses, Distributed Control System (DCS), dan Instrumentasi Safety.

Materi pada setiap bab ditulis dengan jelas dan diberikan soal Latihan agar pembaca dapat memahami isi materi secara baik. Buku ini sangat bermanfaat untuk menambah pengetahuan dan kompetensi dibidang otomasi listrik.

TEKNOLOGI TINTA CEETAK DAN COATING

TEKNOLOGI TINTA CEETAK DAN COATING

Penulis: Muryeti
Editor: Nunung Martina
Desain Sampul: Puji Widodo
Tata Letak: Puji Widodo
PNJ Press, 2021
ISBN: 978-623-7342-85-4
Format: Cetak (POD) 106 Halaman
Baca Disini

Buku Teknologi Tinta Cetak dan Coating  merupakan buku ajar untuk mata kuliah Tinta Cetak dan Coating yang dapat digunakan oleh mahasiswa maupun dosen serta pemerhati/pelaku dalam produksi cetak. Buku ini berisi tentang pengetahuan teknologi tinta cetak dimulai dari bahan baku pembuatan tinta cetak, proses pembuatan tinta cetak, sifat-sifat tinta, jenis-jenis tinta cetak, serta coating. Dalam buku ini juga mempelajari tentang hubungan antara tinta cetak dalam proses cetak, masalah yang terjadi  pada proses cetak serta penganggulangan masalah tersebut.

ENGLISH FOR TOURISM

ENGLISH FOR TOURISM

Penulis: Nina Sulistyowati
Editor: Nunung Martina, Rimsky K. Judisseno
Desain Sampul: Dimas Surya
Tata Letak: Dimas Surya
PNJ Press, 2021
ISBN: 978-623-7342-86-1
Format: Cetak (POD) 80 Halaman
Baca Disini

Tourism is one of the largest foreign exchange earners in Indonesia. Therefore, competent human resources in the tourism sector need to be prepared to advance Indonesian tourism. One of the competencies needed in an effort to improve the quality of tourism human resources is foreign language skills, especially English. English for Tourism is a course book designed for the student of tourism study program and individuals who want to study or work in tourism sectors. This book is designed to improve both written and spoken English skills in the tourism sectors.

Keywords: Tourism, English for Tourism,

KIMIA TERAPAN (EDISI REVISI)

KIMIA TERAPAN (EDISI REVISI)

Penulis: Noor Hidayati
Editor: Nunung Martina, Dewi Yanti Liliana
Desain Sampul: Noor Hidayati
Tata Letak: Dimas Surya
PNJ Press, 2021
ISBN: 978-623-7342-93-9
Format: Cetak (POD) 143 Halaman

Baca Disini

Dalam dunia industri khususnya industri petrokimia, terdapat unit proses dan unit perawatan. Dalam menjalankan kegiatan operasi tersebut, tentunya diperlukan pengetahuan mendalam terhadap bahan material yang digunakan dan bahan material yang diproses.

Salah satu ilmu dasar yang diperlukan dari pengetahuan akan bahan ini ialah dengan mengetahui komposisi/kandungan kimia pada bahan tersebut. Karena dengan megetahui kandungan kimia pada bahan, pelaku industri dapat memahami sifat bahan dan karakteristiknya, sehingga akan mempermudah  pelaku industri untuk melakukan perawatan dan melakukan kegiatan proses secara maksimal.

Dalam buku ini terdapat penjelasan dasar-dasar kimia yang disertai dengan contoh penerapannya. Buku ini difokuskan pada pembahasan perawatan bahan dan proses di industri kimia. Pembahasan dalam buku ini akan menjelaskan secara ringkas dan runut mengenai kimia terapan dari dasar teori hingga perhitungan dan contoh aplikasinya pada industri, khususnya pada perawatan bahan dalam proses industri.